Jakarta - The 1st Jakarta National Choir Competition telah sukses diselenggarakan pertama kalinya oleh Jakarta Youth Choir pada tanggal 27 April 2019. Acara ini diadakan di Auditorium Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta yang berada di kawasan Jakarta Selatan. Acara ini merupakan sebuah acara Lomba Paduan Suara khusus pelajar SMA/SMA/MA/sederajat se-Indonesia dengan mengusung tema Embodiment of the Indonesian Youth Spirit sebagai bentuk perwujudan sebuah semangat kepemudaan Indonesia yang terdapat dalam setiap individu, di bidang paduan suara. Acara ini diselenggarakan juga dalam semarak merayakan hari Pendidikan Nasional, sehingga mendapatkan momentum yang tepat dengan konsep “pemuda unjuk budaya”. Pelajar mendapatkan pengalaman seru, baru, namun bersejarah dengan penggagasan ide seni, semangat juang kepemudaan, nasionalitas, dan sejarah secara komplit.
Pada kesempatan ini Jakarta Youth Choir dengan bangga menghadirkan tiga dewan juri yang kompeten dan profesional dibidangnya yaitu Septo Adi Kristanto Simanjuntak sebagai Juri 1, Budi Susanto Yohanes sebagai Juri 2, dan Ken Steven sebagai Juri 3. Ketentuan dalam acara ini bahwa setiap tim mengirimkan 20-30 chorister (penyanyi), 1 conductor dan 2 official. Dalam kompetisi ini, peserta diwajibkan membawakan lagu Tanah Airku arr. Septo Adi Kristanto Simanjuntak, Lagu Folklor Indonesia dan Lagu Bebas Pilihan Peserta (non folklor). Penilaian berlangsung selama 1 hari tersebut memperebutkan piala gubernur, dengan perolehan juara I, II, & III yang masing-masing mendapatkan uang, trophy, dan sertifikat.
Acara ini dimeriahkan oleh 17 peserta yang berasal dari SMA di Jakarta dan sekitarnya. Pada JNCC yang pertama ini, Fabavossa Youth Choir SMAN 47 Jakarta Meraih Gold Medal dan menduduki juara I, disusul juara II oleh Arutala Choir SMAN 2 Tangerang Selatan, dan diposisi selanjutnya Gita Patria Sapta Eka SMAN 71 Jakarta. Konduktor terbaik diraih oleh Amillio Fahlevi dari Favavossa Youth Choir SMAN 47 Jakarta, Koreografi terbaik diraih oleh Gita Patria Sapta Eka dari SMAN 71 Jakarta, Kostum terbaik diraih oleh Tosla 68 dari SMAN 68 Jakarta serta Favorit Media Sosial diraih oleh Restyer Voice SMKN 38 Jakarta. Acara ditutup oleh penampilan peraih juara 1.
Acara The 1st Jakarta Choir Competition ini di sponsori oleh Bank DKI sebagai sponsor utama, Rave habbit, Dana, Le minerale, Marina, Heavenly Blush, LSPR, Sampoerna University McD, Domino’s Pizza, Pandawa, jajan jamur, dan mostbreinner. Media partner pada acara ini yaitu Kampus Update, Jakartaku, Campus Event. Selain itu pada acara ini ada beberapa tenant yang ikut memeriahkan yaitu domino’s pizza, This.Yours, heavenly blush, hop hop, jajan jamur, mostbreinner, tobey kitchen dan rave habbit.
“Tahun 2019 merupakan The 1st JNCC diselenggarakan namun demikian acara ini dapat diselenggarakan dengan sangat berkesan, berkelas dan sukses. Hal ini dapat dibuktikan dengan banyaknya pihak sponsor yang mendukung baik dari pemerintah dan swasta serta jumlah partisipan yang luar bisa untuk kali pertama acara ini diselenggarakan.” Ujar Cepo, selaku salah satu Juri yang juga merupakan The Founder & Choirmaster Jakarta Youth Choir.
JNCC merupakan media
yang sangat baik bagi berbagai paduan suara di Indonesia untuk mengentalkan
semangat nasionalisme pemuda dan cinta tanah air. Semoga JNCC dapat menjadi
inspirasi dan tetap dilanjutkan eksistensinya di tahun-tahun berikutnya. (cah)